Fungsi TEXT

Tutorial kelas excel ini membahas tentang fungsi TEXT lengkap dengan syntax dan contohnya.

Fungsi TEXT ini termasuk dalam kategori fungsi teks di excel.

Deskripsi

Pengertian fungsi TEXT adalah function excel untuk mengkonversi nilai angka ke dalam bentuk teks, hebatnya dengan fungsi TEXT ini kita bisa mengatur format penulisannya (misal: tanggal, mata uang, dll).

Meskipun format penulisannya adalah tanggal atau mata uang, tapi formatnya tetap dalam bentuk teks.

Penggunaan

Mengubah angka yang berformat number ke dalam bentuk angka tapi formatnya teks.

Nilai yang Dihasilkan

Teks sesuai dengan format yang ditentukan.

Sintaksis

Berikut adalah syntax penulisan fungsi TEXT:

=TEXT(value; format_text)

Argumen

Fungsi TEXT memiliki argumen berikut:

  • value wajib – angka yang ingin diformat ulang,
  • format_text wajib – format teks output yang diingkan.

Catatan

Berikut catatan penggunaan rumus fungsi TEXT:

  • value harus dalam bentuk angka.
  • format_text ditulis dalam tanda petik, contoh: "mmmm d".

Contoh

Berikut example dari fungsi TEXT untuk berbagai skenario implementasi.

FungsiOutputKeterangan
=TEXT(10000;"Rp#.##")Rp10.000Konversi menjadi format mata uang.
=TEXT(0,56;"0%")56%Konversi menjadi bentuk persen.
=TEXT("10:00 PM";"hh:mm")22:00Konversi waktu menjadi format 24 jam.
=TEXT("30/01/2021";"dd mmmm yyyy")30 January 2021Konversi menjadi bentuk tanggal.
=TEXT(2,56;"# ?/?")2 5/9Konversi menjadi pecahan.

Leave a Comment