Fungsi AVERAGEIFS

Tutorial kelas excel ini membahas tentang fungsi AVERAGEIFS lengkap dengan syntax dan contohnya.

Fungsi AVERAGEIFS ini termasuk dalam kategori fungsi statistik di excel.

Deskripsi

Pengertian fungsi AVERAGEIFS adalah fungsi excel untuk menghitung rata-rata mean dengan banyak (multi) kriteria.

Kriteria dalam AVERAGEIFS dapat berupa fungsi logika (>, <, ><, =), atau wildcars (?, *).

Jika ingin menghitung rata-rata biasa tanpa kriteria gunakan fungsi AVERAGE, jika kriterianya hanya satu gunakan fungsi AVERAGEIF.

Penggunaan

Menghitung rata-rata dengan banyak kriteria.

Nilai yang Dihasilkan

Nilai hasil rata-rata.

Sintaksis

Berikut adalah syntax penulisan fungsi AVERAGEIFS:

=AVERAGEIFS(average_range; criteria_range1; criteria1; [criteria_range2; criteria2]; …)

Argumen

Fungsi AVERAGEIFS memiliki argumen berikut:

  • average_range wajib – data yang akan dihitung rata-ratanya.
  • criteria_range1 wajib – data yang akan dievaluasi berdasarkan criteria1.
  • criteria1 wajib – kriteria pertama yang dipakai untuk criteria_range1.
  • criteria_range2 ;...; criteria_range127 tidak wajib – data kedua – 127 untuk dievaluasi.
  • criteria2...criteria ;..; criteria127 tidak wajib – kriteria kedua – 127 untuk mengevaluasi data di criteria_range2 ;…; criteria_range127.

Catatan

Berikut catatan penggunaan rumus fungsi AVERAGEIFS:

  • Jika average_range berisi teks atau kosong maka error #DIV0!.
  • Jika criteria_range1.. kosong maka dianggap bernilai 0.
  • Nilai criteria1, .. jika TRUE maka 1, dan FALSE maka 0.
  • Data di average_range akan dihitung jika semua criteria bernilai benar.
  • Jika average_range tidak bisa diubah ke angka, maka error #DIV0!.
  • Error #DIV/0! jika cell pada criteria1 kosong.

Contoh

Berikut example dari fungsi AVERAGEIFS untuk berbagai skenario implementasi.

Contoh Fungsi AVERAGEIFS
Contoh Fungsi AVERAGEIFS

Cara menggunakan rumus AVERAGEIFS di atas sebagai berikut:

=AVERAGEIFS(B2:B6;B2:B6;">60";B2:B6;"<100")

Nilai pertama menghitung rata-rata nilai pertama yang lebih dari 60 tapi kurang dari 100. Hasilnya rata-rata niilai 79,25.

=AVERAGEIFS(C2:C6;C2:C6;">90")

Nilai kedua, menghitung rata-rata nilai kedua yang lebih dari 90. Hasilnya error #DIV/0! karena tidak ada yang nilainya lebih dari 90.

=AVERAGEIFS(B2:B6;B2:B6;">60";B2:B6;"<>Belum ulangan")

Terakhir menghitung nilai ulangan pertama yang lebih dari 60, dan yang sudah ulangan. Hasilnya sama dengan nilai pertama, karena cell yang berisi teks bukan angka, akan diabaikan.

Leave a Comment