HTML Javascript

Selain HTML, kita juga butuh bahasa pemrograman lain untuk membangun sebuah halaman website.

Bahasa lain itu seperti CSS dan javascript. Kalau CSS itu untuk mendisplay tampilan web, kalau script meningkatkan interaksi dengan action-action yang bisa dibuat.

Penulisan javascript

Sama seperti cara menulis css, javascript juga bisa ditulis secara internal dan eksternal.

Keduanya membutuhkan tag element <script> untuk memanggil javascript.

Kode script bisa ditulis di antara kode <head> atau kode <body>.

Javascript internal

Kalau menulis langsung script, kita tinggal hanya menulis <script> saja. Tapi, supaya lebih lengkap kita menulisnya dengan format:

<script type="text/javascript">
	kode script ditulis disini
</script>

Misal, contoh implementasinya:

<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
	<title>Contoh Javascript</title>
</head>
<body>
	<h4 id="contoh-js"></h4>
	<script>
		document.getElementById("contoh-js").innerHTML = "Hello Ini Teks Javascript Looooo!";
	</script> 
</body>
</html>

Hasilnya:

Javascript eksternal

Untuk memanggil file .js (ekstensi file javascript) menggunakan format:

<script src="file-javascript.js"></script>

file-javascript.js adalah file yang dipanggil. Penulisannya bisa kamu baca di bagian html file path.

Noscript

Jika web browser pengguna tidak support atau mematikan javascript, kita bisa menampilkan alternatif konten.

Alternatif konten tersebut ditulis diantara tag <noscript>..</noscript> contohnya:

<h4 id="contoh-js"></h4>
<script>
	document.getElementById("contoh-js").innerHTML = "Hello Ini Teks Javascript Looooo!";
</script> 
<noscript>
	<p>Javascriptnya mohon diaktifkan ya!</p>
</noscript>

Sekian tutorial menulis javascript di web. Untuk tutorial JS akan dibahas di seri tutorial yang lain. Insya Allah.

Leave a Comment